Makanlah 5 Cemilan Sehat Ini Ketika Lapar

cemilan sehat ketika lapar
Ilustrasi flickr.com

Semua orang pasti mengalami lapar di sela-sela waktu makan. Ketika hal ini terjadi, memakan cemilan merupakan pilihan yang tepat. Cemilan menjaga nafsu makan, sehingga kamu cenderung tidak makan terlalu banyak saat waktu makan. Selain itu, pilihan cemilan yang sehat memungkinkan kamu untuk menurunkan berat badan. Kira-kira apa saja cemilan sehat tersebut, yuk kita simak.



5 Cemilan Yang Sehat Dan Mengenyangkan


1. Sup Sayuran

Cobalah mengemil sup sayuran yang hangat dan lezat. Sayuran mengandung serat, yang membantumu merasa kenyang dan juga membantu menstabilkan gula darah. Jika kamu merasa sangat lapar, kamu dapat juga tambahkan beberapa lembar roti gandum.


2. Kacang-Kacangan

Kacang almond, kacang mete, kacang pistachio, kacang kenari, dan kacang tanah penuh dengan lemak, serat, dan protein. Kamu bisa mencampur kacang-kacangan favoritmu dengan buah kering seperti kismis sebagai cemilan pengganjal.

Untuk meminimalkan asupan kalori, pilihlah kacang yang dipanggang kering atau mentah. Meskipun kacang bisa tinggi kalori, kacang-kacangan mengandung protein untuk mengatur nafsu makan. Orang-orang yang makan kacang lebih cenderung memiliki berat badan yang sehat.


3. Snack Berbahan Telur

Telur merupakan sumber protein dan nutrisi yang memicu perasaan kenyang setelah makan. Setiap telur memasok 6 gram protein berkualitas tinggi. Tubuh juga akan mendapatkan nutrisi penting, termasuk riboflavin dan fosfor untuk pembentukan tulang.

Jika kamu perlu makan saat bepergian, cobalah cemilan berupa 2 butir telur rebus. Ini akan menambah asupan protein sebesar 12 gram, dan mengandung kurang dari 150 kalori. Kamu juga bisa membuat salad sederhana atau apapun sesuai selera. Yang penting hindari penggunaan minyak goreng, masak telur dalam wajan antilengket, atau coba rebus sebagai gantinya.


4. Yoghurt Buah

Jika kamu menginginkan sesuatu yang creamy, makanlah yoghurt buah. Ini merupakan pilihan camilan yang lebih memuaskan, kamu bahkan bisa menambahkan topping, seperti raspberry segar. Selain menambahkan rasa manis alami, raspberry menawarkan sejumlah besar serat, yakni 4 gram. Ini sangat bermanfaat ketika kamu mencoba menurunkan berat badan, karena seperti protein, serat memicu perasaan "kenyang".


5. Salad Sayur

Buah-buahan dan sayuran menawarkan cara yang ramah untuk diet dan mengatasi rasa lapar. Memiliki kandungan air yang banyak dan umumnya rendah kalori, membuatnya menjadi makanan dengan kepadatan energi yang rendah. Ini berarti kamu akan merasa lebih kenyang dengan lebih sedikit kalori, dan tentunya dapat membantumu menurunkan berat badan.

Cobalah makan salad hijau yang terbuat dari bayam dan beberapa irisan stroberi atau buah lain untuk rasa yang lebih manis. Sebagian besar sayuran sangat rendah kalori, sehingga kamu bisa memasangkannya dengan topping yang beraroma, seperti bawang putih atau saus buatan dari yoghurt dan bumbu segar.



Percayalah, kamu bisa tetap memakan cemilan ketika lapar dan bahkan bisa menurunkan berat badan. Tetapi jika kamu tetap merasa lapar sepanjang waktu, itu bisa menjadi pertanda bahwa kamu mengonsumsi makanan yang salah saat makan.



Referensi:
https://www.foodnetwork.com/healthyeats/healthy-tips/2009/10/snack-foods-to-fight-off-hunger
https://www.livestrong.com/article/520838-what-can-i-eat-when-im-hungry-when-im-trying-to-lose-weight/



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel