Tips Untuk Memilih Sepatu Lari Yang Tepat


Apakah kalian termasuk orang yang senang melakukan olahraga lari? Seberapa sering kalian berlari? Berlari memang merupakan salah satu olahraga yang paling mudah untuk dilakukan. Disamping manfaatnya bagi kesehatan, kalian tentunya ingin berlari dengan nyaman. Disinilah pentingnya membeli sepatu yang tepat.

Jika kalian pergi ke toko yang khusus menjual sepatu olahraga, kalian akan melihat beraneka ragam sepatu dengan fiturnya masing-masing. Semua memiliki kelebihan tersendiri dengan corak, ketahanan, stabilitas, dan lainnya. Namun yang terpenting adalah kalian harus membeli sepatu lari yang terasa nyaman bila digunakan.

Pertanyaannya adalah, tipe sepatu apa yang kalian butuhkan? Jika kalian masih bingung, baca artikel ini untuk mengetahui cara memilih sepatu lari yang paling sesuai dengan kebutuhanmu.

tips memilih sepatu olahraga lari
Ilustrasi pixabay.com/PIX1861

Mengapa Membeli Sepatu Lari?

Kalian harus menyadari bahwa menggunakan sepatu khusus untuk berlari akan memberikan perlindungan terbaik untuk kaki dan tubuh kalian, terutama dari tekanan berulang-ulang saat berlari.

Setiap kali kalian mengambil langkah dan mendarat, kaki harus menopang dua hingga tiga kali berat badan kalian. Dampak berulang ini berbeda dari olahraga lain. Sepatu lari memiliki fitur bawaan yang memungkinkan kalian untuk berlari dengan lebih nyaman dan dengan lebih sedikit kemungkinan cedera.


Tips Untuk Memilih Sepatu Lari

Setiap orang memiliki keunikan dalam hal gaya berlari mereka. Karenanya, sangat sulit untuk menemukan sepatu yang benar-benar nyaman dan sesuai. Selain itu, sepatu lari yang terbaik bergantung sepenuhnya pada bentuk kaki kalian, dan intensitas lari yang kalian lakukan.

Pada dasarnya, sepatu lari dirancang untuk melindungi kaki dari permukaan jalan, serta meredam tekanan saat pendaratan. Banyak yang mencoba berbagai merek dan model berbeda sampai mereka menemukan yang paling nyaman, dan berfungsi sesuai. Jadi, apa saja yang harus kita perhatikan dalam memilih sepatu lari yang tepat. Untuk memudahkan jalan kalian, ikuti langkah berikut.

1. Belilah Sepatu Yang Didesain Khusus Untuk Lari

Perlu kalian ketahui bahwa sepatu lari dirancang untuk menangani goncangan 2,5 kali dari berat badan kalian yang diciptakan oleh benturan setiap kali kaki menyentuh tanah. Karenanya, sepatu lari haruslah memiliki bantalan yang sangat baik di bagian tumit dan kaki depan untuk menangani dampak ini.


2. Ketahui Jenis Kaki Apa Yang Kalian Miliki

Perhatikan baik-baik kaki kalian. Seperti halnya orang memiliki berbagai karakteristik yang berbeda, begitu pun halnya dengan bentuk kaki. Apakah kaki kalian tergolong jenis kaki depan yang lebar, atau apakah kalian memiliki kaki yang melengkung?

Kaki dapat dengan mudah dibagi menjadi tiga kategori lengkungan, yaitu lengkungan rendah, lengkungan tinggi, dan netral. Berdiri dan posisikan berat badan secara merata di kedua kaki. Lihatlah lengkungan kaki kalian. Apakah lengkungannya hampir menyentuh lantai?

Orang-orang dengan lengkungan rendah cenderung memiliki masalah stabilitas. Sementara kaki melengkung biasanya memiliki masalah yang berlawanan. Jika kalian tidak memiliki lengkungan rendah atau tinggi, maka kalian termasuk orang beruntung yang berada di tengah (kaki netral). Kaki netral adalah yang paling mudah, karena dapat berlari dengan efisien dan nyaman dengan banyak desain sepatu.


Sekarang kalian sudah tahu kan pentingnya memiliki sepatu lari yang pas. Jadi, sesuaikan jenis kaki kalian dengan bentuk dan komponen dari sepatu larimu. Setelah membeli sepatu lari, jangan lupa untuk melakukan perawatan yang tepat. Dengan demikian, kalian bisa selalu berlari dengan nyaman. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel