Mengenal Istilah-istilah Dalam Permainan Badminton


Bagi kalian para pecinta badminton atau bulutangkis pasti sering menemui istilah-istilah atau jargon yang sering digunakan dalam pertandingan bulutangkis. Ada banyak istilah yang terkait dengan olahraga yang satu ini, dan artikel ini akan memberi kalian pemahaman mengenai istilah-istilah tersebut.


Balk

Balk mengacu pada setiap gerakan tipuan yang dimaksudkan untuk membingungkan lawan sebelum atau selama service. Ini juga sering disebut "feint". Teknik ini sering digunakan untuk membuat lawan melakukan pengembalian yang buruk.

Baseline

Baseline merupakan garis batas belakang di setiap ujung lapangan yang sejajar dengan net (jaring).

Clear

Clear adalah pukulan atau tembakan yang melesat jauh ke batas belakang lawan. High clear merupakan tembakan defensif, sedangkan clear attack yang mendatar adalah tembakan ofensif.

Drive

Drive merupakan tembakan cepat dan rendah yang menghasilkan gerakan horisontal shuttlecock melewati net.

Drop Shot

Drop shot adalah tembakan cepat yang memerlukan kemahiran untuk membuat shuttlecock jatuh dekat dengan net di sisi lawan.

Flick

Flick merupakan gerakan rotasi dari pergelangan tangan dan lengan yang cepat dengan tujuan untuk mengubah arah tembakan lembut menjadi tembakan cepat. Ini bertujuan untuk mengejutkan lawan, dan terutama digunakan pada service dan di net.

Flick Service

Flick service adalah tembakan service tingkat lanjut yang dilakukan dari posisi backhand dan melengkung di atas lawan menuju garis long service. Tembakan ini membutuhkan kekuatan lengan dan pergelangan tangan untuk menghasilkan daya dan kecepatan yang membuat si penerima lengah.

Game Point

Game point mengacu pada situasi dimana suatu permainan dapat dimenangkan oleh pemain jika mereka memenangkan rally yang sedang berlangsung. Baca juga artikel mengenai Sistem Penilaian pada Badminton.

Interval

Interval mengacu pada periode istirahat berdurasi 60 detik yang terjadi ketika skor mencapai angka 11 untuk pertama kalinya dalam game atau periode istirahat berdurasi 120 detik antara game. Pada waktu ini, pemain diizinkan untuk meninggalkan lapangan.

Kill

Kill merupakan tembakan pada shuttlecock yang dilakukan dengan sangat cepat, sehingga tidak dapat dikembalikan.

Line Judge (Linesman)

Dalam terminologi yang terkait dengan bulu tangkis, seorang hakim garis atau line judge adalah individu yang telah disetujui sebelumnya, tidak memihak, yang bertanggung jawab untuk menentukan apakah tembakan mendarat atau tidak di dalam batas-batas lapangan.

Love (luv)

Love adalah istilah yang digunakan untuk menunjukkan skor nol-nol (0-0) dalam permainan bulutangkis (mirip dengan aturan pada permainan tenis). Setiap pemain akan memulai dengan poin nol (love-all), sampai mereka mencetak poin pertamanya.

Match Point

Match point harus diumumkan ketika pemain melakukan service untuk poin yang menentukan kemenangan pertandingan.

Net Shot

Net shot adalah tembakan dari lapangan depan, dekat dengan net yang hanya melemparkan shuttlecock melewati net dan turun dengan tajam.

Push Shot

Push shot adalah tembakan lembut yang dilakukan dengan mendorong shuttlecock hanya dengan menggunakan sedikit gerakan pergelangan tangan. Biasanya ini dilakukan dari net atau midcourt ke midcourt lawan.

Smash

Smash merupakan tembakan keras yang cepat, yang membuat shuttlecock turun tajam. Ini merupakan serangan utama dalam bulutangkis.

Straight Game

Straight game berarti bahwa pemain menang dalam game secara berurutan, tanpa ada kekalahan game selama pertandingan (berakhir dengan 2 set permainan).

Wood Shot

Wood shot merupakan tembakan yang terjadi ketika pangkal shuttlecock mengenai kerangka dari raket. Awalnya ini dianggap tidak sah, namun tembakan ini dianggap dapat diterima oleh Federasi Badminton Internasional pada tahun 1963.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel